Gaza Menghadapi TEROR
Kamis, 22 November 2012
IDF sembunyi di kolong bangku di Yad Mordechai.[AFP] |
Aplikasi bernama 'Color Red' itu memberitahu warga Zionis tentang lokasi tempat roket Palestina kemungkinan akan jatuh, dan memperingatkan mereka agar menjauhi lokasi tersebut, lapor Al Arabiya (22/11/2012) yang mengutip Christian Science Monitor.
Aplikasi yang dapat dipasang di ponsel itu ditawarkan kepada sekitar 3 juta warga Zionis, Israel yang ketakutan bakal kejatuhan roket dari Jalur Gaza.
Pengguna bisa mendapatkan seluruh peringatan yang ada atau memilih dari daftar peringatan wilayah tertentu yang disajikan dalam bahasa Hebrew. Aplikasi itu memberikan peringatan dan informasi lokasi jatuh roket berdasarkan data peringatan publik oleh pemerintah.
Aplikasi ponsel itu tentu saja tidak dapat menangkal serangan roket penjuang Palestina. Dari sejak diterimanya peringatan itu, tergantung di mana lokasi warga Zionis, mereka memiliki waktu 15-90 detik untuk lari ke tempat perlindungan begitu terdengar suara sirene. Waktu yang sangat singkat untuk melarikan diri mencari perlindungan.*
No comments:
Post a Comment